Laka Maut Jambu–Ambarawa: Motor Meloncat Marka, Pembonceng Tewas Terlindas Truk

- Kontributor

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kab Semarang, Tribuncakranews.com // Kecelakaan yang melibatkan sebuah sepeda motor dengan sebuah truk dump, terjadi di jalan raya Jambu-Ambarawa Rabu 21 Januari 2026 sekitar pukul 14.30 Wib. Pantauan di lokasi kejadian, 1 korban meninggal dunia di lokasi kejadian dalam insiden yang terjadi tepatnya di tikungan Kalimalang, Ds. Kelurahan Kec. Jambu Kab. Semarang ini.

Kasat Lantas Polres Semarang AKP Lingga Ramadhani STK. SIK. CPHR., dalam keterangan tertulisnya membenarkan bahwa 1 korban meninggal dunia dari pihak kendaraan sepeda motor.

“Koban meninggal adalah pembonceng sepeda motor, sedangkan pengemudi mengalami luka luka dan sudah di bawa ke RSUD dr. Gunawan Mangunkusumo Ambarawa, untuk mendapatkan perawatan.” Jelasnya.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Disisi lain Kanit Gakkum Iptu Handriani SE. MM., menjelaskan dimana dugaan awal pengemudi sepeda motor K 3021 BEC yang dikemudikan Fairuz (21 Th) warga Kab. Jepara, berjalan dari arah Magelang menuju ke arah Ambarawa. Saat di lokasi kejadian terlalu melambung dan melebihi marka saat menikung.

“Saat sampai di tikungan Kalimalang dan kondisi jalan menurun, pengemudi sepeda motor terlalu melambung melampaui marka dan saat bersamaan dari arah berlawanan, dari Ambarawa menuju ke Magelang Muncul truk dump H 9657 NA yang dikemudikan M. Roky (23 Th) warga Kab. Demak, lalu menabrak bagian depan kanan truk. Untuk pembonceng bernama Dimas (18 Th), juga warga Kab. Jepara. ” Tambahnya.

Disinggung apakah penyebab sepeda motor berbelok terlalu melambung disebabkan mendahului kendaraan lain, Iptu Handriani menyampaikan untuk hal tersebut masih dalam pendalaman penyidik Laka Polres Semarang. Pihaknya juga sudah meminta keterangan sejumlah saksi, dan untuk pengendara sepeda motor belum bisa dimintai keterangan.

Penulis : Jk_Zed

Editor : Redaksi

Sumber Berita: Humas Polres Semarang

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel tribuncakranews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Solidaritas Pascabencana, Lendeng N D’Gank Salurkan Bantuan untuk Korban Longsor Pasirhalang
Kerja Keras Polres Simalungun Layak Di Apresiasi,Pembunuhan Berencana Remaja 15 Tahun di PT. Bridgestone di Tuntut 10 Tahun Penjara di PN Simalungun
Di Balik Antrian Traga Box di SPBU Tengaran 44.507.01: Sopir Akui Armada Milik Yudi
Dana Desa Ratusan Juta Diduga Raib di Tanjungmulya, Sejumlah Program Tak Berwujud
Polres Purworejo Catat Sejarah, Gelar Pelatihan Safety Driving Perdana untuk Pengemudi MBG
Warga Marga Bakti Tewas Mati Terbunuh Cekcok Diduga Dianiaya Tetangga Sendiri
Pohon Pete 15 Meter Melintang Jalan Raya Solo–Semarang, Polsek Tengaran Lakukan Evakuasi Cepat
Mencoba Masukkan Tembakau Gorila di Lapas, Polres Semarang Amankan Warga Bandungan
Berita ini 11 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 19:05 WIB

Solidaritas Pascabencana, Lendeng N D’Gank Salurkan Bantuan untuk Korban Longsor Pasirhalang

Minggu, 25 Januari 2026 - 15:22 WIB

Kerja Keras Polres Simalungun Layak Di Apresiasi,Pembunuhan Berencana Remaja 15 Tahun di PT. Bridgestone di Tuntut 10 Tahun Penjara di PN Simalungun

Minggu, 25 Januari 2026 - 09:04 WIB

Dana Desa Ratusan Juta Diduga Raib di Tanjungmulya, Sejumlah Program Tak Berwujud

Sabtu, 24 Januari 2026 - 21:10 WIB

Polres Purworejo Catat Sejarah, Gelar Pelatihan Safety Driving Perdana untuk Pengemudi MBG

Sabtu, 24 Januari 2026 - 17:06 WIB

Warga Marga Bakti Tewas Mati Terbunuh Cekcok Diduga Dianiaya Tetangga Sendiri

Berita Terbaru