Solidaritas Pascabencana, Lendeng N D’Gank Salurkan Bantuan untuk Korban Longsor Pasirhalang

- Kontributor

Minggu, 25 Januari 2026 - 19:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KABUPATEN BANDUNG BARAT, tribunCakranews.com — Semangat solidaritas dan kepedulian sosial kembali menguat pascabencana longsor yang melanda wilayah Pasirhalang, Desa Pasir Langu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat (KBB). Di tengah proses pemulihan warga terdampak, komunitas Lendeng N D’Gank Distrik Kota Cimahi hadir langsung menyalurkan bantuan kemanusiaan sebagai bentuk empati dan dukungan nyata.

Dipimpin Ketua Lendeng N D’Gank Distrik Kota Cimahi, Eonx, rombongan komunitas mendatangi Kantor Desa Pasir Langu di Jalan Pasirlangu yang dijadikan lokasi penyerahan bantuan. Kehadiran mereka mencerminkan kuatnya solidaritas lintas wilayah dalam merespons bencana yang menimpa masyarakat Pasirhalang.

Bantuan yang disalurkan berupa kebutuhan pokok, di antaranya makanan instan dan sarden, serta pakaian baru seperti kaos dan celana yang merupakan dukungan dari Mozza Project dan Shynthesis Exprertise. Selain itu, komunitas ini juga menyerahkan pakaian layak pakai untuk membantu memenuhi kebutuhan warga terdampak.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Penyaluran bantuan turut didampingi jajaran pengurus Lendeng N D’Gank, yakni Sekretaris Rio Cheetah, Bendahara Wandi, dan Wakil Ketua Tommy Batara. Kegiatan tersebut disaksikan Sekretaris Daerah Kabupaten Bandung Barat, Ade Zakir, serta perwakilan warga Pasirhalang.

Baca Juga:  Pelapor Dugaan Tipugelap, Minta Terlapor Ditangkap dan Ditetapkan Tersangka

Ketua Lendeng N D’Gank Distrik Kota Cimahi, Eonx, menyampaikan bahwa aksi kemanusiaan ini tidak hanya bertujuan meringankan beban material korban, tetapi juga memberikan dukungan moral agar warga tetap kuat menghadapi masa sulit.

“Kami ingin hadir langsung menyampaikan empati dan solidaritas. Semoga bantuan ini dapat membantu kebutuhan warga sekaligus memberi semangat untuk bangkit kembali pascabencana,” ujar Eonx.

Ia menambahkan, peran aktif seluruh elemen masyarakat sangat dibutuhkan dalam situasi darurat bencana. Nilai gotong royong dan kepedulian sosial, menurutnya, menjadi kunci utama dalam mempercepat pemulihan dan memperkuat ketahanan masyarakat.

Melalui kegiatan ini, Lendeng N D’Gank Distrik Kota Cimahi menegaskan komitmennya untuk terus hadir dalam aksi-aksi kemanusiaan. Komunitas tersebut berharap semangat kebersamaan yang terbangun dapat menjadi energi positif bagi warga Pasirhalang dalam menata kembali kehidupan mereka pascalongsor. (GAR)

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel tribuncakranews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kerja Keras Polres Simalungun Layak Di Apresiasi,Pembunuhan Berencana Remaja 15 Tahun di PT. Bridgestone di Tuntut 10 Tahun Penjara di PN Simalungun
Di Balik Antrian Traga Box di SPBU Tengaran 44.507.01: Sopir Akui Armada Milik Yudi
Dana Desa Ratusan Juta Diduga Raib di Tanjungmulya, Sejumlah Program Tak Berwujud
Polres Purworejo Catat Sejarah, Gelar Pelatihan Safety Driving Perdana untuk Pengemudi MBG
Warga Marga Bakti Tewas Mati Terbunuh Cekcok Diduga Dianiaya Tetangga Sendiri
Pohon Pete 15 Meter Melintang Jalan Raya Solo–Semarang, Polsek Tengaran Lakukan Evakuasi Cepat
Mencoba Masukkan Tembakau Gorila di Lapas, Polres Semarang Amankan Warga Bandungan
​Tokoh Penggiat Anti Korupsi Banyumas Soroti Pemborosan Dana P3D dan Minimnya Pembekalan Perangkat Desa
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 19:05 WIB

Solidaritas Pascabencana, Lendeng N D’Gank Salurkan Bantuan untuk Korban Longsor Pasirhalang

Minggu, 25 Januari 2026 - 15:22 WIB

Kerja Keras Polres Simalungun Layak Di Apresiasi,Pembunuhan Berencana Remaja 15 Tahun di PT. Bridgestone di Tuntut 10 Tahun Penjara di PN Simalungun

Minggu, 25 Januari 2026 - 09:04 WIB

Dana Desa Ratusan Juta Diduga Raib di Tanjungmulya, Sejumlah Program Tak Berwujud

Sabtu, 24 Januari 2026 - 21:10 WIB

Polres Purworejo Catat Sejarah, Gelar Pelatihan Safety Driving Perdana untuk Pengemudi MBG

Sabtu, 24 Januari 2026 - 17:06 WIB

Warga Marga Bakti Tewas Mati Terbunuh Cekcok Diduga Dianiaya Tetangga Sendiri

Berita Terbaru